Waduh.. PNS Kabur Sebelum Upacara Selesai Disorakin Masyarakat

GoPesisir.com, ROHIL – Bupati Rokan Hilir (Rohil) H. Suyatno Amp, berang saat melihat sebagian peserta upacara berseragam PNS membubarkan diri sebelum upacara HUT RI ke 72 selesai pada Kamis, (17/8/17) di Taman Budaya, Perkantoran Batu Enama.

Kejadian tersebut menjadi kaku dan konyol, sebab sebagian pegawai yang berseragam PNS tidak mengindahkan himbauan Suyatno yang dengan keras memanggil melalui sound sistem suara. Sontak mereka mendapatkan sorakan dari masyarakat yang hadir.

Kejadian bermula seusainya Suyatno membacakan surat dari Kementrian Hukum dan Ham, Yasona H Laoli. Tanpa aba-aba dari Inspektur upacara, ada sebagian berseragam PNS keluar dari barisan dan menuju kendaraan ditempat ia parkirkan.

Melihat himbauan Bupati yang tidak dihiraukan, sontak Sekda, Surya Arfan didampingi beberapa orang anggota Humas langsung mengejar dan menghampiri peseragam PNS yang ingin kabur sebelum upacara usai.

“Pak Sekda, tolong didata itu nama-nama pegawai yang kabur itu, kasi sanksi. Satpol PP mana, harus ditindak itu pegawai-pegawai yang begitu,” tutupnya.

Berhasil dikejar oleh Surya Arfan, sebagian pegawai PNS kembali memasuki lapangan upacara. Saat dikonfirmasi salah seorang pegawai kenapa keluar sebelum upacara HUT RI ke 72 selesai. Ia memilih diam tanpa berkata sepatah kata pun.***

Laporan : gp7
Editor    : ram