BANGKO – Usai pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat, pihak Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupate Rokan hilir (Rohil) menerima penyerahan Lembaran Jawaban UN Tahun 2015/2016. Untuk Sub rayon Disdik Rohil ada tiga, yakni sub rayon Kecamatan Bangko, Tanah putih, dan Bagansinembah.
“Lembaran jawaban UN tersebut, hari ini secara keselurahan di serahkan pihak sekolah melalui sub rayon, selanjutnya akan diserahkan ke Disdik Provinsi di Pekan Baru,” kata Syahruddin.
Dijelaskan kembali, untuk penyerahan lembaran jawaban UN dari masing-masing rayon di kawal langsung pihak Kepolisian. Dan sesampainya kepihak Disdik tetap dikawal oleh pihak Kepolisian dari Polsek Bangko.
Ada pun jumlah untuk sub rayon satu, sambungnya, ada sebanyak 21 sekolah yang meliputi 6 kecamatan, diantaranya kecamatan Bangko, Sinaboi, Batu Hampar, Kubu, Kuba dan Pekaitan.
Selain itu, Syahruddin juga menjelaskan, sampai hari ini pelaksanaan Ujian Nasioanl (UN) untuk tingkat SMA tidak ada kendala semuanya berjalan dengan aman dan lancar. Hanya saja untuk SMK hari ini masih melakukan Ujian pratek, di perkirakan lembar jawaban UN tersebut di serahkan sore nanti.
Ditahun ini, katanya, juga tidak ada peserta yang tidak mengikuti ujian, yang artinya tidak ada juga nantinya siswa melakukan ujian susulan. “Memang ada 6 orang siswa tidak mengikuti ujian dari 5 sekolah. Namun keterangan dari pihak sekolah mereka Drop Out (DO),” tandasnya.(kuwil)