Dugaan Politik Uang di Pujud, Ini Tanggapan Bawaslu dan Tim Kemenangan

Ketua Bawaslu Rohil, Zubaidah dan Anggota Bawaslu lainnya terus membangun berkoordinasi dengan jajaran Panwaslu disetiap Kecamatan dan Panwaslu Kelurahan/Desa, hingga Pengawas Tempat Pemungutan Suara. Hal sekecil apapun yang terjadi dalam pengawasan agar segera dikoordinasikan kepada Ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten Rohil.

Seruan dan ajakan menjunjung tinggi azas demokrasi Pilkada serentak 2024 yang bersifat Luber (Langsung, umum, bebas dan rahasia) serta Jurdil(jujur dan adil), sehingga menciptakan Pilkada Serentak berjalan Damai.

Sementara ditempat terpisah, Calon Wabup terpilih 2024, Jhony Charles, dalam berbagai kesempatan mengatakan agar masyarakat menyudahi cerita 01 dan 02, helatan Pilkada serentak di Rohil telah usai. Mari kita serahkan semuanya kepada KPU. Apapun keputusan KPU Rohil, itulah hasil akhirnya yang harus kita patuhi dan hormati.

“Ayo kita sudahi cerita pilkada, jangan ada mengkotak-kotakan diri lagi. Rohil milik kita semua. Mari sama-sama kita membangun Kabupaten Rohil yang kita cintai ini,” kata JC sapaan akrab Wabup Rohil priode 2024-2029.

Sementara itu, Ketua pemenangan Tim 02 dengan jargon BiJaK, Basiran Nur Efendi, menanggapi peripersoalan dengan santai dan bijak. Sebagai salah satu motor penggerak pemenangan calon Bupati dan Wakil Bupati BiJaK, dirinya sudah cukup matang menghadapi nuansa Pilkada.