Pastikan Penyaluran BST Tertib Dan Aman, Koramil 02/TT Lakukan Pengawasan

MERANTI – Dalam upaya memastikan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST), kepada warga terdampak covid-19 di Kelurahan Selatpanjang Timur Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti dapat berjalan tertib lancar serta aman, Koramil 02/TT Kodim 0303/Bengkalis laksanakan pengawasan dan pemantauan. Kamis (27/8/2020)

Dari lokasi pelaksanaan, Serda M. Amri bersama Babinkamtibmas Aipda Syahrial yang melaksanakan giat pemantauan itu mengatakan, bahwa penyaluran BST tersebut merupakan penyaluran tahap tambahan 4 dan 5, yang disalurkan untuk masing-masing KK sebesar Rp.300.000 X 2 Tahap (4 dan 5) = Rp 600.000 kepada 848 KK penerima manfaat.

Serda M. Amri melanjutkan, adapun penyaluran kepada 848 Kepala Keluarga penerima manfaat yang dilakukan tersebut, sebelumnya telah melalui proses pendataan kelayakan sebagai penerima manfaat.

“Penyaluran BST kepada 848 KK ini diberikan kepada penerima manfaat yang sebelumnya telah melalui proses pendataan secara rinci tentang kelayakan sebagai penerima manfaat, yaitu yang belum pernah menerima bantuan sosial lainnya, Seperti PKH, BLT dan Kartu Pra Kerja”. Ucap Serda M. Amri.

Sementara itu, Pemerintah Kelurahan Selatpanjang Timur mengatakan, dengan adanya bantuan sosial tunai, yang diberikan oleh Pemerintah Pusat melalui Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Meranti ini, semoga dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid 19, khususnya masyarakat Kelurahan Selatpanjang Timur, dan Umumnya Untuk Masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti.

“Selain itu kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk senantiasa menerapkan pola hidup sesuai prosedur protokol kesehatan, yakni tetap menjaga Social Distancing dan Pysical Distancing, memakai masker bila bepergian dan menjaga kebersihan sampai masa pandemi Covid-19 ini berakhir”. (Red).