Bengkalis – Di penghujung tahun 2019 bursa pencalonan Bupati Bengkalis mulai memanas kembali, para Bakal Calon (Balon) Bupati yang mungkin telah berhasil mendapatkan.
Dan kemana arah perahu yang akan di tumpanginya, mulai gencar memperkenalkan diri di masyarakat Kabupaten Bengkalis.
Diakhir tahun 2019 KPU Bengkalis menggelar Peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Tahun 2020 dengan tema “Bermunajab dan Berkualitas” bertempat di Lapangan Tugu Jalan Jend. Ahmad Yani Bengkalis, Sabtu 28 Desember 2019.
Dari beberapa kandidat yang akan bertarung dalam bursa pencalonan Bupati Bengkalis tahun 2020 nanti Sanusi,SH,.MH atau yang lebih akrab di sapa Yung Sanusi ini telah mencuri perhatian masyarakat Bengkalis yakni Cecep Syafrizal.
Kepada awak media Cecep menguatkan “Yung Sanusi merupakan sosok yang kami pandang bagus untuk saat ini di Kabupaten Bengkalis dan kami tidak mengkesampingkan tokoh-tokoh dari PKS yang lain yang menurut kami semuanya bagus, Yung Sanusi merupakan tokoh muda dan smart yang mampu memimpin Kabupaten Bengkalis ini.
Cecep melanjutkan “dari beberapa tokoh yang muncul dari Kecamatan Mandau khususnya dari PKS, Yung Sanusi inilah yang kami harapkan untuk di rekomendasikan oleh PKS untuk Bakal Calon Bupati Bengkalis nantinya.”
“Kepada Ketua dan Pengurus PKS Kabupaten Bengkalis, kami sebagai masyarakat sangat berharap kepada PKS untuk mencalonkan Yung Sanusi sebagai Calon Bupati Bengkalis dengan pertimbangan Yung Sanusi adalah salah satu tokoh milenial yang sangat bagus untuk memimpin Bengkalis dan juga beliau orangnya sangat sopan, ramah dan bergaul kesemua kalangan serta menampung semua keluhan masyarakat,” harap Cecep.
Ditempat terpisah Ketua LSM Fortaran Kabupaten Bengkalis Edi Suparno mengatakan “Sudah sepantasnya PKS mengusung kadernya sendiri untuk maju di Bursa pencalonan Bupati Bengkalis 2020 nanti, salah satunya adalah Yung Sanusi yang sudah sangat di kenal masyarakat Kabupaten Bengkalis dan sepak terjangnya selama ini juga kita ketahui baik di lingkungan masyarakat dan di lingkungan kerjanya saat ini sebagai Anggota DPRD Bengkalis sangat memperhatikan dan mementingkan kepentingan masyarakat”.
“Yung Sanusi lah yang kami harapkan kepada PKS untuk di rekomendasikan sebagai calon Bupati Bengkalis tahun 2020.” Pintanya.**
Laporan by: Ep
Editor by: Mmcc