Dalam Waktu Singkat, Damkar Selamatkan Rumah Warga

BANGKO – Ditinggal pemilik melakukan aktifitas sehari-hari, Rumah salah seorang warga, Jalan Pahlawan, Kecamatan Bangko, Rohil, Riau ini hampir menjadi sasaran sijago merah. Kepulan asap disebabkan dari kasur yang terbakar.

Data yang dirangkum awak media ini dilapangan menjelaskan. Asap dengan tiba-tiba mengepul diseputaran kamar dari rumah yang terbilang cukup panjang ini. Dengan sepontan kami yang melihat kepulan asap itu berteriak meminta pertolongan.

“Iya bang, kami terkejut setelah melihat kepulan asap keluar dari kamar rumah itu, lalu kami minta pertolongan dengan warga sekitar yang melintas jalan ini, agar segera meminta pertolongan kepada mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) yang stanbay tak jauh dari kejadian,” dimikian ungkap Tia (37), tetangga korban, Selasa (23/2/16) pukul 15.40 Wib, dengan raut wajah sedih.

Tidak lama kemudian pun mobil Damkar sampai disini (lokasi kejadian,red), tanpa berfikir lagi personil Damkar pun lanngsung mendobrak cendela kamar dan melakukan penyemprotan kekamar yang menjadi sumber asap itu. dengan waktu singkat kepulan asap pun bisa dipadamkan.

“Kasurlah yang tampak menjadi penyebab, dan untung saja kasur tersebut tidak mengeluarkan api, dan kasur itu hanya mengeluarkan asap. Jadi, tidak sempat merambat keruangan lainnya,” paparnya.

Pantauan media ini, tak lama kemudian aparat kepolisian pun tiba dilokasi kejadian, sedangkan jajaran Satpol PP hadir dan turut mengatur lajur lalu lintas agar tidak menyebabkan kemacetan. Dan Damkar pun menurunkan dua unit mobil Damkarnya guna antisifasi.(mad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *