BENGKALIS – Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis terpilih Amril Mukminin dan H Muhammad resmi akan dilantik dan diambil sumpah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis periode 2016-2021.
Pelantikan dan pengambilan sumbah Amril dan Muhammad akan dilaksanakan pada Rabu (17/2/2015) di Pekanbaru oleh Pelaksana Tugas Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman.
Artinya, masa bakti Penjabat Bupati Bengkalis H Ahmad Syah Harrofie yang dilantik dan diambil sumpah Rabu (5/8/2015), tinggal dalam hitungan hari.
Untuk itu, Senin (15/2/2016) pagi ini, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Pemerintah Provinsi Riau itu akan berpamitan secara resmi kepada seluruh karyawan dan karyawati di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis.
Kepala Bagian Humas Pemkab Bengkalis Johansyah Syafri menjelaskan pada Senin pagi Ahmad Syah akan langsung menjadi pembina upacara. “Senin besok bukan apel Senin pagi sebagaimana biasa. Senin besok adalah upacara bendera hari kesadaran nasional yang pelaksanaannya dimajukan. Jadi seluruh peserta upacara harus menggunakan pakaian Korpri lengkap,” papar Johan, Minggu (14/2/2016).
Masih kata Johan, meskipun masih menjabat Penjabat Bupati Bengkalis, mulai Selasa (16/2/2016), kemungkinan besar Ahmad Syah tidak lagi akan berkantor di Bengkalis.
Karena dalam kapasitasnya sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Pemerintah Provinsi Riau beliau harus mempersiapkan pelantikan kepala dan wakil kepala daerah hasil Pilkada serentak 2015.
“Oleh sebab itu pada upacara hari kesadaran nasional Senin besok beliau akan berpamitan kepada karyawan dan karyawati di lingkungan Pemkab Bengkalis,” sambung Johan.
Di bagian lain Johan menambahkan, selain Penjabat Bupati Bengkalis, pada Senin besok Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Bengkalis Hj Embung Megasari Zam juga akan menggelar acara perpisahan dengan Tim TP PKK dan organisasi wanita lainnya di daerah ini.
Menurut rencana, imbuh Johan, acara perpisahan yang dilaksanakan Plt Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis di Balai Kerapatan Adat Sri Mahkota Bengkalis. ***
goriau.com