Bupati Bangga Melihat Kesiapan PT Ivomas Tanggap Karhutla

BALAIJAYA  – Sebelum menghadiri pelantikan Datuk Penghulu Teluk Nilap Jaya, Bupati Rohil H. Suyatno Amp disambut hangat oleh pihak PT Gunung Mas Raya (Ivomas) dan masyarakat. Buapti bangga setelah diperlihatkan oleh pihak PT tersebut berbagai macam peralatan antisifasi Kebakaran Hutan dan Lahat (Karhutla).

“Saya sangat bangga terhadap PT Gunung Mas Raya dan PT RUJ, saya baru melihat hanya ada dua PT yang mempunyai peralatan seperti ini dan juga menpunyai anggota Damkar yang banyak,” demikian kata Bupati Suyatno, usai meninjau seluruh peralatan yang ada di PT tersebut, Kamis (25/2/16).

Terkait Karhutla, Bupati Suyatno minta agar pihak perusahaan-perusahaan yang ada tetap siaga terus. Hal itu dilakukan agar semua perusahaan yang ada di Rohil ini tetap tanggap dan tidak hanya sekedar saja. Padahal Karhutla sangat menjadi perhatian khusus oleh pemerintah pusat, provinsi dan juga daerah.

Diterangkan Bupati suyatno kembali, saya sangat prihatin melihat kondisi Desa Mamugo, Kecamatan Tanah Putih jika terjadi karhutla. Tanggap Karhutla didaerah tersebut sangat memprihatinkan selain sulitnya sumber air dan juga terlepas jauhnya dari jangkauan.

Bupati berpose bersama dengan anggota damkar ivo mas
Bupati Suyatno berpose bersama dengan anggota damkar ivo mas

Untuk itu sambung Bupati, Pemeda akan berencana membuka blok-blok kanal yang ada, sehingga nantinya air sungai Rokan dapat mengalir diwilayah Mamugo terkhususnya. Bukan Pemda saja, nantinya juga kita akan melibatkan jajaran keaman sperti jajaran Kepolisian dan TNi.

“Kerja samalah intinya, karena menjaga Karhutla ini sudah menjadi tugas bersama. Ini instruksi tegas Bapak Presiden Jokowi,” tutupnya.

Pantauan awak media, Bupati dan rombongan disambut langsung oleh GM area 1 dan 2, Kebun Sungai Rumbia, Gunung Mas Raya (Ivomas) H, Sudarsono dan Anang Wahyu. Usai menyantap jamuan, Bupati dan rombongan pun diperlihatkan berbagai peralatan dan anggota Damkar yang siap untuk diterjunkan.

“Pak Bupati, Mesin ini mampu menyemprotkan air dengan jarak 2 KM jauhnya. Dan anggota Damkar serta perlatan ini semua siap stanbay 24 Jam menjaga Karhutla di Rohil,” terang GM area 1, H. Sudarsono, singkat.(mad/rohi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *