BENGKALIS – Dengan adanya kegiatan pembangunan sarana dan prasarana, yang dilaksanakan melalui program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD), dan menitik beratkan pada akses utama masyarakat, merupakan salah satu langkah yang efektif dan efisien dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat.
Demikian disampaikan Sarman warga Rt. 02/01 pada pelaksanaan kegiatan semenisasi disasaran 5 Gang Ekonomi Desa Temiang Kecamatan Bandar Laksamana Kabupaten Bengkalis, yang dipimpin langsung oleh Dansatgas TMMD reguler 108 Kodim 0303/Bengkalis, Jum’at (24/7/2020).
“Dengan adanya kegiatan pembangunan melalui program TMMD ini dalam membantu percepatan pembangunan di pedesaan, sudah semestinya akan mempermudah masyarakat dalam menjalankan aktivitas hariannya, yang mana juga akan dapat meningkatkan perekonomian warga”. Ucap Sarman.
Menurut Dansatgas TMMD 108, Kapten Inf Tarman Sugianto, S.Sos, kegiatan ini juga merupakan perwujudan kebersamaan antara TNI dan masyarakat yang dilaksanakan melalui semangat gotong royong guna membangun ketahanan masyarakat dalam menghadapi berbagai bentuk ancaman yang bermuara bagi kepentingan pertahanan bangsa dan negara.
“Kegiatan pembangunan semenisasi di Gang Ekonomi Desa Temiang, dengan volume 117.m x 3.m x 0.15.m, yang dilakukan oleh 6 orang Babinsa bersama 12 orang masyarakat secara bergotong royong tersebut merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama Rakyat”. Ujar Kapten Inf Tarman, melalui Serma Sumardi.
Dia melanjutkan, kemanunggalan yang dimaksud, dalam upaya membentuk masyarakat yang tangguh dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk didalamnya tantangan ancaman bencana, ekonomi dan keamanan.
“Program TMMD yang dilaksanakan secara langsung dan menyentuh pada masyarakat ini guna menggugah masyarakat untuk ikut berpartisipasi dan bersama-sama dengan Satgas TMMD agar terwujud masyarakat yang tangguh dalam menghadapi berbagai bentuk tantangan dari segala bentuk ancaman menuju ke kesejahteraan masyarakat pada umumnya”. Pungkasnya”. **(Red).