Tingkatkan Motivasi Posyandu Remaja, Kadiskes Berikan Bimbingan

KEPULAUAN MERANTI – Masa depan adalah salah satu alasan maupun motivasi seseorang untuk hidup, sebab masa depan adalah tempat untuk setiap harapan, tujuan ataupun cita-cita, oleh sebab itu memiliki rencana yang matang untuk masa depan dengan membuat strategi yang sangat baik merupakan langkah yang tepat.

Karena apabila suatu perbuatan diawali dengan baik, maka akan mendapatkan hasil yang baik, begitu juga dengan kesehatan, untuk itu sangatlah penting kita menyadari perlunya menjaga kesehatan sejak hari ini, karena membuat rencana saat usia dini akan banyak memberi manfaat, salah satunya adalah memiliki banyak kesempatan untuk melewati trial and error, atau masa labil.

Demikian dikatakan Dr. H. Misri Hasanto, M. Kes ketika menjadi pemateri pada Pelatihan Kader Kesehatan Remaja Dan Konselor Sebaya yang dilaksanakan UPT Puskesmas Pulau Merbau Kecamatan Pulau Merbau Kabupaten Kepulauan Meranti, digedung pertemuan Desa Semukut, Selasa (22/12/2020).

“Remaja adalah calon ibu dan ayah, yang mana keberlangsungannya tentu dimulai dari hari ini, apabila para remaja hari ini tidak sehat serta nantinya berpasangan dengan sesama yang tidak sehat, secara automatis akan melahirkan keturunan yang juga tidak sehat, dan ini sangat berpotensi terjadinya masalah stunting”. Kata dr. Misri.

Dilanjutkannya lagi, sehat yang dimaksud berada pada beberapa dimensi, yaitu sehat pisik/jasmani, sehat jiwa/Rohani, sehat sosial, sehat lingkungan dan sehat spiritual, maka melalui Posyandu Remaja akan memberikan motivasi kepada remaja lainnya untuk terus menciptakan hidup sehat.

“Dengan termotivasinya para remaja untuk menyadari pentingnya kesehatan, banyak hal-hal negatif bisa ditekankan, yaitu selain daerah kita terbebas dari masalah stunting, dan penyalah gunaan obat-obat terlarang serta narkoba juga dapat ditekankan”. Tambahnya.

Hal senada juga dikatakan oleh Kepala UPT Puskesmas Pulau Merbau, menurut drg. Hariani lubis, menjadi peran utama para kader remaja adalah untuk memberikan motivasi kepada setiap remaja akan pentingnya menjaga kesehatan dan menciptakan hidup sehat yang dimulai dari usia remaja.

Dikatakannya, remaja harus fokus diberi bimbingan, karena masa remaja adalah masa dimana fase perubahan karakter seseorang, hal ini sering disebut masa labil, masa ini sangat identik dengan situasi dan kondisi lingkungannya, terlebih lagi seiring dengan kemajuan tekhnologi hari ini, maka dari itu membangun kesehatan remaja yang didalamnya termasuk kesehatan jasmani serta rohani harus terus ditingkat kembangkan.

“Remaja Pulau Merbau saat ini menjadi sorotan secara Nasional, karena remaja Pulau Merbau sukses menjadi Kader Posyandu Remaja terbaik se-Indonesia, untuk itu para Remaja Pulau Merbau harus senantiasa mempertahankan serta meningkatkan apa yang telah dicapainya, sehingga cita-cita kita menjadikan Remaja Pulau Merbau sebagai percontohan secara Nasional segera terlaksana”. Terang drg. Hariani lubis.

Harapan itu juga disampaikan oleh Camat Pulau Merbau, dikatakan Atan Ibrahim S.Pd, bahwa pencapaian prestasi Posyandu Remaja Pulau Merbau dibawah pimpinan kader Zulkarnaen, binaan Puskesmas Pulau Merbau dan Dinkes Kepulauan Meranti, menjadi yang terbaik ditingkat Nasional, prestasi ini merupakan suatu anugerah yang luar biasa, dan merupakan kebanggaan bagi seluruh masyarakat pulau Merbau.

“Kepulauan Meranti adalah yang pertama dan terutama mencatat sejarah menciptakan sekaligus menjadi Posyandu Remaja terbaik se-indonesia, hal ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi saya dan kita semua, untuk itu saya berharap akan tumbuh Zulkarnaen-zulkarnaen yang lain di Kecamatan Pulau Merbau ini, dan saya selaku kepala pemerintahan wilayah kecamatan akan selalu memberikan suport dan tentunya inginkan yang terbaik untuk daerah saya”. Tutur Atan Ibrahim S.Pd. **(Red).