Tekan Karhutla, Babinsa Koramil 02/TT Terus Laksanakan Patroli Pemantauan

MERANTI – Dalam upaya meminimalisir bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) diwilayah Desa Binaan, Kodim 0303/Bengkalis Koramil 02/TT melalui Babinsanya terus melaksanakan kegiatan patroli pemantauan guna pendeteksian secara dini penyebab serta gejala terjadinya Karhutla.

“Sistem deteksi dini (early warning system) terhadap gejala dan segala sumber yang dapat menimbulkan kebakaran melalui patroli pemantauan disetiap wilayah desa binaan, merupakan langkah yang efektif dalam meminimalisir terjadinya bencana Kebakaran Hutan dan Lahan”. Kata Danramil, Sabtu (9/1/2021).

Dilanjutkan Danramil, patroli pemantauan yang dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 02/TT, yakni Serda S. Tarigan bersama Masyarakat Peduli Api (MPA) dijalan Tanjung Harapan Kelurahan Selatpanjang Kota Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti itu juga disertai dengan memberikan imbauan dan sosialisasi kepada masyarakat tentang bahaya serta dampak yang ditimbulkan dari suatu bencana Karhutla.

“Dengan adanya patroli Karhutla dan pemberian pemahaman bahaya Karhutla, masyarakat akan mengerti pentingnya menjaga lingkungan masing-masing agar tidak terjadi Karhutla serta efek dari Karhutla, dan tidak melakukan pembakaran secara sembarangan, baik itu sampah pekarangan maupun cara membersihkan perkebunan”. Tambahnya. **(Red).