PEKANBARU – Direncanakan, Tanggal 12 November 2019, Mahasiswa Jurusan Komunikasi FISIPOL Universitas Riau (UR), Pekanbaru, menyelenggarakan Seminar Motivasi dan Jurnalistik.
Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan, Pekanbaru Journalist Center (PJC), Drs. Wahyudi El Panggabean, MH., akan tampil sebagai Narasumber Tunggal Seminar tersebut.
Menurut Direktur Pendidikan PJC, Asmanidar, S.H., seminar yang diselenggarakan di Kampus Bina Widya UR itu bertajuk:
“Membangun Karakter Mahasiswa dari Keberanian & Kejujuran” itu, akan di ikuti sekitar 120 orang mahasiswa Semeseter I.
“Pak Wahyudi, alumni UR merupakan mahasiswa Angkatan I yang kuliah di Kampus Bina Widya tahun 1985, akan memotivasi peserta dari berbagai pengalamannya semasa kuliah yang getir, pahit dan menajubkan,” kata Asmanidar.
Angel seminar, katanya sengaja diracik dari sudut pandang membangun karakter sebagai modal utama bagi mahadiswa menghadapi kompetisi hidup di masa depan.
PJC katanya, mengemban tanggung jawab moral bagi generasi muda dari aspek penyebaran misi jurnalis berintegritas.
“Sebagai seorang Motivator yang berlatar jurnalistik, Pak Wahyudi diharapkan piawai memggugah motivasi mahasiswa berdasarkan pengalaman hidupnya yang tidak mudah,” katanya.**
Laporan by: Rls