Koramil 02/TT Laksanakan Pengecekan Dan Sosialisasikan Prokes

MERANTI – Guna pendisiplinan penerapan protokol kesehatan dan penegakan hukum protokol kesehatan dapat dijalankan dengan baik oleh semua masyarakat, Kodim 0303/Bengkalis, Koramil 02/TT terus melaksanakan kegiatan Pendisiplinan Masyarakat Produktif Aman Covid-19) di Wilayah Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Minggu (14/11/2020).

Disampaikan Danramil 02/TT, Mayor Arm Bismi Tambunan, kegiatan tersebut bertujuan meminimalisir terjadinya penyebaran dan penularan Covid-19, dimana dengan melibatkan langsung masyarakat sebagai pelaku utama pemutusan mata rantai penyebarannya merupakan langkah efektif dalam melawan pandemi tersebut.

“Peningkatan pendisiplinan ini bertujuan menekan angka penyebarannya yang identik dengan tempat-tempat dimana orang banyak berkumpul, untuk itu penerapan pendisiplinan sesuai aturan protokol kesehatan perlu lebih ditingkatkan”. Kata Danramil.

Dilanjutkannya lagi, giat yang dilaksanakan oleh dua (2) orang anggota TNI, yakni Sertu Suprayitno dan Serda Rido tersebut lebih menekankan pada pemberian imbauan dan mensosialisasikan kepada masyarakat tentang perlunya kerjasama semua pihak terutama masyarakat khususnya, untuk ikut berpartisipasi melawan wabah yang menghantui dunia saat ini.

“Selain mengimbau masyarakat untuk senantiasa memakai masker, mencuci tangan bila dari luar rumah dan menjaga jarak sosial serta menghindari kerumunan, masyarakat juga diberikan pemahaman tentang pentingnya mendukung program pemerintah dalam upaya pemutusan mata rantai covid-19. **(Red)