Kepedulian Himalaya Selayar dan Kapolsubsektor Penuba Terhadap Warga

LINGGA – Setelah mendapat informasi adanya warga Dusun 1, Selayar Kabupaten Lingga, yang sangat membutuhkan bantuan akhirnya Tim Himalaya Selayar dan anggota di dampingi Kapolsubsektor Penuba-Polres Lingga, beribantuan kepada warga yang dinilai layak untuk di bantu.

Diketahui, warga Dusun 1 itu, selama ini pintu dan cendela rumahnya, hanya ditutup dengan terpal dan triplek sehingga memprihatin. Jika diterpa angin, maka pintu yang tertempel dengan triplek akan mudah terbuka.

Selain mengganti pintu dan cendela, Awaludin Ketua Himalaya dan anggota didampingi Kapolsubsektor Penuba Brigadir Yondrialis, juga memberi bantuan sembako keperluan sehari-hari, pada Selasa (5/11) pagi.

“Ini kepedulian kita semua, kita sangat prihatim melihat kondisi Rumah Pak Udin hanya ditutup dengan terpal dan triplek. Jelas sangat memprihatinkan,” ujar Awaludin.

Sementara, keprihatinan juga di ungkapkan Yondrialis, sosok gaek paruh baya ini layak diberikan bantuan daun pintu serta jendela yang selama ini hanya bertutup triplek dan terpal saja. Dan penilaiannya, warga Dusun 1 itu tergolong warga kurang mampu.

“Ini kerja sama kita (Polisi,red) dalam bentuk kepedulian sesama. Dan Himalaya Selayar wajib diberi apresiasi karena dedikasinya yang sangat peduli dengan kondisi warga sekitar,” papar Kapolsubsektor Penuba.

Tanpa banyak kata-kata, Udin kepada awak media Gopesisir.com, usai menerima bantuan dari Hi-Malaya dan Polsubsektor Penuba, hanya bisa mengucapkan terima kasih banyak Kepada bapak semuanya.

“Saya sangat bersyukur apa yang diterima, semoga Allah membalas semua,” kata Udin, dengan linangan mata berkaca-kaca.

Sementara, Ketua Korwil Himalaya Kabupaten Lingga, di konfirmasi via selulernya menjelaskan, Hi-Malaya akan selalu konsisten terhadap kondisi sosial masyarakat, salah satu dari item kegiatan sosialnya adalah memberi bantuan sesuai yang dibutuhkan oleh masyarakat yang di nilai layak untuk di perhatikan atau layak dibantu.

“Hi-Malaya akan selalu ada untuk masyarakat. Pada kondisi apapun Hi-Malaya akan selalu berada pada garda terdepan dalam melindungi, membela dan mengayomi kepentingan masyarakat yang membutuhkan tanpa membedakan status ataupun golongan tertentu” papar Zuhardi yang akrab di sapa Ju’ai.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Asmar selaku Ketua RT 05, Dusun Selayar, mengucapakan terima kasih kepada HI-Malaya dan Kapolsubsektor Penuba atas bantuan sembako, dan sekalian mengukur daun pintu dan jendela kepada Pak Udin warga Dusun 1 RT 05, RW 02, Desa Selayar.

“Sebagai Ketua RT 05, kami sangat mengapresiasi kegiatan sosial tersebut. Semoga tetap berlanjut dan kami mendukung atas semuanya dan Do’a masyarakat menyertai,” imbuh Asmar.**

 

Laporan by: Pendy
Editor by: Mmd