Cegah Covid-19, Koramil 02/TT Perketat Pengawasan Di Pelabuhan

MERANTI – Antisipasi penyebaran dan penularan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) diwilayah teritorial, Kodim 0303/Bengkalis Koramil 02/TT bersama aparat gabungan terus memperketat pengawasan disetiap jalan yang menjadi pintu masuk dan keluarnya masyarakat, terutama dipelabuhan. Jum’at (4/12/2020).

Kepada wartawan, Danramil 02/TT, Mayor Arm. Bismi Tambunan SE, melalui Serma Sumardi mengatakan, adapun yang ikut terlibat bersama anggota TNI, yakni Kopda Budi Irawan pada giat tersebut terdiri dari 2 orang personil Polri, 5 orang anggota Satpol-PP, 2 orang pegawai dari Dinkes, 3 orang petugas Syahbandar dan 4 orang dari Pelindo.

“Pelabuhan merupakan akses atau sarana utama keluar masuknya masyarakat dari dan ke daerah ini, untuk itu antisipasi pencegahan perlu lebih ditingkatkan, yaitu dengan memastikan setiap penyedia dan pengguna jasa harus menerapkan aturan sesuai prosedur protokol kesehatan”. Terangnya.

Dijelaskan Danramil lagi, yang menjadi penekanan dalam pengawasan di Pos Pam Pelabuhan Tanjung Harapan, Kelurahan Selat Panjang Kota Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti itu adalah pengecekan secara umum tentang kondisi kesehatan dan surat keterangan kesehatan dari daerah asal serta mendata alamat tujuan masing-masing pengunjung.

“Melalui petugas sesuai bidang masing-masing, pengunjung dilakukan pemeriksaan dan diberikan imbauan tentang perlunya menerapkan pola hidup baru sesuai prosedur protokol kesehatan, diantaranya dengan senantiasa menggunakan masker, tetap menjaga jarak sosial, minimal 1 hingga 2 meter dan selalu mencuci tangan”. Jelas Mayor Arm. Bismi Tambunan. **(Red).