Laka Tunggal, Mobil Truk Tangki Terbakar Di Jalinsum

TEBINGTINGGI Truk tangki BK 9820 CH, milik Pertamina mengangkut gas Elpiji terbakar di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Tebing Tinggi-Asahan Km 98-99, beruntung tidak ada korban jiwa. Kejadian tepatnya di Desa Mandaris, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai). Sabtu (8/12/18) dini hari pukul 03.30 Wib.

Awalnya truk tangki bermuatan gas elpiji dikemudikan Suriawan (38) warga Padang Sidempuan melaju dari arah Pangkalan Susu menuju Padang Sidempuan. Setiba dilokasi kejadian tepatnya Desa Mandaris roda bagian belakang sebelah kiri truk itu mengeluarkan percikan api. Melihat itu Suriawan pun menghentikan laju truk itu. Akan tetapi truk itu hilang kendali sehingga tergelincir ke parit sisi jalan.

Setelah truk berhenti, Suriawan keluar dari dalam kebagian belakang truk untuk memeriksa apa yang telah terjadi. Saat itu Suriawan melihat dibagian ban belakang telah terbakar sehingga Suriawan mengambil alat pemadam kebakaran ringan (Apar) dan menyemprotkan. Tetapi api semakin besar sehingga Suriawan pun menjauh.

Tidak lama kemudian pegawai Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemko Tebing Tinggi datang kelokasi kejadian dan langsung menyemprotkan kobaran api hingga berhasil memadamkannya. Para personil Sat Lantas dipimpin Kaurbin Ops (KBO) Iptu Iswadi mengurai kemacetan kendaraan hingga lima kilometer.

“Tiba-tiba api muncul dari ban belakang, saya turun dan aku langsung berusaha memadamkan tapi api membesar. Padahal gas Elpiji ini mau diantarkan ke Padang Sidempuan,”ujar Suriawan, Supir. Truk Gas Elpiji singkat saat ditemui.

KBO Sat Lantas Iptu Iswadi dilokasi kejadian mengatakan “tidak ada korban jiwa dan penyebab kebakaran akibat adanya gangguan dibagian ban belakang sebelah kiri.”Ujarnya singkat. **Ardjunkiss