GoPesisir.com, DURI – Pemilihan baru kepala RT 07 RW 01, Desa Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan, Pemekaran dari Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis berjalan dengan seru dan aman.
Hal itu terjadi, dimana para simpatisan dari masing-masing kandidat menyakini bahwa kepala RT mereka yakin untuk menang dalam pemilihan tersebut.
Untuk diketahui, ada 3 (tiga) kandidat calon kepala RT yang maju diputaran pemilihan RT 07. Nomer urut 1 diduduki oleh Budi Santoso. 2, M. Nasir dan NOmer urut 3 Syamsuri. Sementara daftar pemilih tetap diwilayah RT tersebut sebanyak 147 orang.
Acara dilaksanakan pada Tanggal (25/2/18) dimulai sekitar Jam 08:00 WIB dan ditutup pada Jam 11:00 WIB. Usai ditutup pihak panitia yang terdiri dari masyarakat setempat dan dibantu juga dari pihak Kepenghuluan langsung melakukan proses perhitungan cepat, dan perhitungan cepat berakhir sekitar jam 12:00 WIB disaksikan para masyarakat secara langsung.
“Ini pemilihan kepala RT baru dari pemecahan RT induk yakni RT 06 , ada sekitar 147 Kepala Keluarga (KK) yang tergabung didalam RT baru nanti. Keputusan ini berdasarkan atas pemekaran Kecamatan baru yakni Kecamatan Bathin Solapan,” ujar Amrizal, saat dikonfirmasi awak media Gopesisir.com.
Disambungnya, pemilihan RT ini dinilai sangat transparan, karena semua masyarakat secara langsung melihat dan menyaksikan. “Pemilihan RT ini sangat jelas transparan, smua masyarakat yang memilih bisa secara langsung melihat proses demi proses berjalan,” paparnya.
Pantauan dilapangan, hingga usainya perhitungan suara pemilihan RT berlangsung, masyarakat yang hadir masih memenuhi areal tersebut, karena mereka ingin langsung menyaksikan siapa pemenangnya. Dimana dalam perhitungan suara saling kejar mengejar perolehan suara. Spontan saja kondisi pada saat itu kian memanas, dimana jagoan dari masing-masing berkejar-kejaran dalam perolehan suara.
Untuk perolehan suara dimenangkan oleh nomer urut 3, Syamsuri. Syamsuri memperoleh raihan suara sebanyak 63 suara, disusul nomer urut 2, M. Nasir sebanyak 61 suara dan nomer urut 3, Budi Santoso memperoleh sebanyak 23 suara.
“Menang, menang, lanjutkan,” jeritan para simpatisan yang melihat perolehan suara jagoaanya menang.(gp7)