Truk Box Terguling Hindari Adu Kambing Dengan Bus Lain

UJUNGTANJUNG – Satu truk box berwana hijau bermuatan bahan kelontong harian terguling di jalan lintas Ujungtanjung, Pekan baru, Riau. Minggu (22/5/16) sekira pukul 08.00 WIB.

Kecelakaan tunggal ini terjadi saat truk box bermuatan bahan kelontong harian itu menghindari Bus angkutan sewa yang sedang ugal-ugalan dengan Bus lainnya mengarah dari Pekan baru menuju Medan.

Menurut supir A Regar, beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, ia dan dua kernet truk pun tidak ada mengalami luka-luka.

“Saya mengelak dan membanting setir takut terjadi adu kambing dengan Bus pengangkut sewa itu. Bus tersebut ugal-ugalan dan larinya sangat kencang,” paparnya, semabri melihat kondisi Truknya yang terguling.***

Posting by: nora

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *